Kamu pasti pernah dengar kisah sukses orang yang meraup omzet ratusan juta dari jualan online. Yup, kisah ini bukan sekadar cerita dongeng. Sebab, di era serba digital ini, bisnis online di marketplace bisa jadi peluang emas untuk kamu, bahkan walaupun hanya dimulai dari rumah saja.
Hal ini bisa terjadi karena marketplace adalah platform yang menyederhanakan proses jual beli sekaligus membuka akses ke jutaan calon pembeli setiap hari. Tapi, tentu butuh strategi yang tepat supaya bisnismu bisa cuan maksimal.
Nah, mari intip berbagai strategi dan tips bisnis online bagi pemula di bawah ini!
Kenapa Bisnis Online di Marketplace Sangat Menjanjikan?
Marketplace bukan cuma tempat jualan biasa, karena ada banyak potensi besar yang akan membantu kamu berkembang lebih cepat tanpa modal besar.
Beberapa alasan yang membuatnya menjanjikan adalah:
- Akses ke jutaan pengguna aktif setiap hari
- Tidak perlu sewa toko fisik
- Promosi bisa difokuskan lewat sistem algoritma marketplace
- Dukungan sistem pembayaran dan logistik yang sudah terintegrasi
- Bisa buka toko online 24 jam
- Investasi modal relatif kecil
- Bebas buka toko online di banyak marketplace
- Tidak perlu buat website toko online sendiri
Dengan semua alasan di atas, tidak ada lagi alasan untuk menunda buat buka bisnis online sendiri di marketplace, kan?
Baca juga: 5 Fitur di Marketplace yang Bikin Bisnis Online Makin Laris
Cara Memulai Bisnis Online di Marketplace
Sebelum bisa sukses besar, kamu tentu harus tahu cara memulai bisnis online di marketplace dari nol. Tapi, jangan khawatir, karena semua langkah di bawah ini ini bisa kamu ikuti dengan mudah:
1. Tentukan Produk yang Tepat
Langkah pertama adalah memilih produk yang benar-benar dibutuhkan pasar. Jadi, awalilah dengan melakukan riset tren dan amati apa yang sedang diminati. Dengan berfokus pada niche market yang spesifik, maka tokomu akan lebih menonjol dibanding kompetitor.
2. Buat Akun Toko dan Optimalkan Profil
Pastikan kamu membuat akun bisnis dengan serius. Jangan asal buat akun ya, karena bisa memengaruhi branding atau persepsi calon konsumen kamu.
Jadi, ketika membuat akun, pastikan untuk membuat nama yang mudah diingat, logo menarik, serta deskripsi toko yang menjelaskan apa jualan kamu. Di dalam deskripsi toko sematkan juga kata kunci pencarian yang kerap dipakai pembeli agar toko muncul saat calon konsumen mengetikkan kata kuncinya.
Baca juga: Pengiriman Cepat, Pelanggan Puas! Penting Bagi Bisnis Marketplace
3. Upload Produk dengan Deskripsi Menarik
Gunakanlah foto berkualitas tinggi, karena visual jadi faktor utama pembeli memutuskan untuk klik produkmu. Tuliskan deskripsi yang informatif dan to the point.
Kamu juga bisa menggunakan bullet point untuk menjelaskan keunggulan produk, sehingga visualnya lebih rapi. Jika perlu, tambahkan juga FAQ agar calon pembeli tidak perlu bertanya lagi.
Strategi agar Bisnis Bisa Untung Ratusan Juta
Setelah toko berdiri, saatnya menerapkan strategi yang bisa membuat omzet kamu melejit. Nah, ini beberapa tips sukses bisnis online yang bisa kamu ikuti:
1. Maksimalkan Fitur Promosi Marketplace
Fitur seperti iklan berbayar, promo toko, bundling produk, sampai flash sale wajib kamu manfaatkan, nih. Jangan lupa ikuti juga kampanye besar seperti 7.7, 9.9, atau Harbolnas, karena ini jadi momen di mana pembeli biasanya belanja besar-besaran.
Baca juga: Cara Meningkatkan Penjualan di Marketplace dengan Ongkir Murah dan Gratis
2. Jaga Kualitas Layanan
Pembeli suka toko yang fast response dan profesional, sehingga usahakanlah untuk jawab pertanyaan dengan cepat dan ramah, ya. Supaya hemat waktu, kamu bisa gunakan template jawaban untuk pertanyaan yang sering muncul.
Jangan lupa, proses pengemasan dan pengiriman paket pun harus dilakukan secepat mungkin.
3. Gunakan Jasa Pengiriman Terpercaya
Pilih jasa pengiriman yang bisa diandalkan seperti Lion Parcel. Sebab, Lion Parcel punya layanan pickup cepat, pilihan pengiriman lengkap, dan pengiriman yang tepat waktu.
Selain itu, kamu bisa memilih layanan yang sesuai dengan urgensi konsumen, sehingga mereka tidak akan terbebani dengan ongkir.
4. Tawarkan Harga Kompetitif Tanpa Merugi
Pantau terus harga pasar dan sesuaikan dengan target margin. Kamu bisa menambahkan promo seperti gratis ongkir atau bonus kecil sebagai poin plus di mata konsumen.
Nah, untuk menghitung margin pengiriman secara akurat, manfaatkan fitur cek ongkir lewat situs atau aplikasi Lion Parcel saja.
5. Kumpulkan dan Optimalkan Review Pelanggan
Setiap selesai pengiriman, minta pembeli memberikan review, lalu tanggapi semua ulasan, baik positif maupun negatif, dengan profesional.
Kamu bisa pakai review yang bagus sebagai konten promosi di media sosial atau dalam deskripsi produk. Sementara ulasan negatif jadi evaluasi agar toko semakin baik ke depannya.
Baca juga: Manfaat Testimoni Pelanggan yang Mitra POS Harus Ketahui
6. Jual Lebih Banyak Produk Best Seller
Identifikasilah mana produk yang paling laku, kemudian tingkatkan stoknya. Variasikan juga produk populer tersebut, misalnya dengan pilihan warna, ukuran, atau bundling.
Tujuan mendorong produk best seller ini agar produkmu tetap relevan dan muncul di hasil pencarian teratas di marketplace online Indonesia.
7. Gunakan Strategi Bundle dan Cross-Selling
Tawarkan dua atau lebih produk dalam satu paket (bundling) dengan harga lebih hemat atau tawarkan produk pelengkap (cross-selling) saat pembeli checkout. Strategi ini sangat efektif meningkatkan nilai transaksi atau AOV (Average Order Value) kamu, sehingga untung lebih banyak.
Baca juga: Mengenal Social Commerce, Gaya Belanja Kekinian Langsung dari Sosial Media
8. Lakukan Evaluasi Berkala dan A/B Testing
Uji berbagai elemen seperti foto, judul, hingga deskripsi produkmu. Lalu temukan mana yang lebih banyak menarik klik, lalu maksimalkan elemen tersebut.
Pastikan kamu juga selalu memantau performa toko mingguan atau bulanan, lalu lakukan penyesuaian berdasarkan data dashboard dari marketplace untuk optimasi toko dan produk.
Lihat postingan ini di Instagram
Optimalkan Ongkir dan Pengiriman dengan Lion Parcel
Dengan menggunakan Lion Parcel kamu bisa optimalkan ongkir dan pengiriman. Sebab, ada tiga aspek yang akan mempermudah kamu, yaitu:
1. Cek Ongkir sebelum Kirim
Gunakan fitur cek ongkir dari Lion Parcel melalui website atau aplikasi, sehingga kamu bisa langsung menghitung ongkir ke berbagai daerah. Informasi ini penting untuk menentukan harga jual atau menawarkan subsidi ongkir secara tepat.
2. Pengiriman Cepat dan Tepat Waktu
Lion Parcel populer karena punya jaringan yang luas dan proses kirim yang cepat. Dengan SLA (Service Level Agreement) yang jelas, seller bisa menjaga waktu pengiriman tetap sesuai ekspektasi pembeli. Aspek ini penting agar rating toko kamu tetap bagus!
3. Pilihan Layanan Sesuai Kebutuhan
Lion Parcel menyediakan banyak pilihan layanan seperti REGPACK, BOSSPACK, BIGPACK, dan lainnya, yang bisa kamu pilih sesuai ukuran paket dan kecepatan pengiriman. Kamu juga bisa memanfaatkan layanan pickup dan asuransi pengiriman, sehingga tidak khawatir tentang keamanan paket.
Tips Tambahan agar Bisnis Makin Cuan
Biar makin stabil dan berkembang, kamu juga perlu memperhatikan beberapa hal berikut:
- Evaluasi performa penjualan secara mingguan
- Perhatikan review pelanggan dan perbaiki pelayanan berdasarkan masukan
- Ikut komunitas seller untuk dapat insight, tips, dan info promo terbaru
Yuk Mulai Bisnis Online dan Kirim Paket Pakai Lion Parcel!
Jika dijalankan dengan strategi yang tepat, bisnis online di marketplace bisa jadi ladang penghasilan hingga ratusan juta. Kamu tidak perlu modal besar, yang penting ada niat dan komitmen kuat.
Dan yang tak kalah penting, pilih jasa pengiriman yang bisa diandalkan oleh bisnis online di marketplace, seperti Lion Parcel. Jadi, yuk, gunakan jasa pengiriman Lion Parcel dan cek ongkirnya sekarang untuk pengalaman pengiriman yang lebih efisien!